|
Tarian yang langka, menggambarkan makhluk-makhluk
suci (para pengiring Ida Ratu Pancering Jagat) yang
berstana di Pura Pancering Jagat, Trunyan.
Penarinya adalah remaja yang telah disucikan dan mengenakan
busana yang terbuat dari daun pisang kering (keraras),
memakai topeng dari batok kelapa, setiap orang membawa cambuk
yang dimainkan sambil berlari-lari mengelilingi pura, diiringi
dengan gamelan Balaganjur
/ Babonangan. Barong
ini terdapat di daerah Trunyan-Kintamani
(Bangli).
|
|